Freeport Buka Puasa Bersama Anak Yatim

05 June 2018

 

PT Freeport Indonesia (PTFI) menggelar buka puasa bersama 1.000 anak yatim dan kaum duafa dari 22 yayasan di sekitar Jabodetabek. Kegiatan itu berlangsung di Aula Masjid At-Tin, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, kemarin.

Direktur Human Resources PTFI. Achmad Ardianto, dalam sambutannya mewakili manajemen menyampaikan acara itu digelar sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT atas semua nikmat, termasuk roda perusahaan yang terus berjalan.

 

"Ini merupakan bagian dari rasa syukur atas kebersamaan yang terjadi atas izin dan berkah Allah SWT sehingga perusahaan dapat berbagi melalui acara ini meskipun tengah menghadapi masa-masa sulit," ujar Ardianto.

Ia pun meminta seluruh peserta buka bersama itu untuk mendoakan PTFI lepas dari masalah yang dihadapi. "Supaya perusahaan dapat memberikan manfaat lebih besar lagi kepada masyarakat luas."

Back to List

Berita Selanjutnya

Other 1
06 January 2017

PT Freeport Indonesia hari ini menyerahkan bonus juara sebesar 1 Milya...

09 January 2017

PT Freeport Indonesia (PTFI) hari ini menerima piagam rekor dunia dari...