Fasilitas Pengolahan Air Terbaik di Tambang Bawah Tanah PTFI

14 July 2017

(Kanan) Fasilitas baru ini kini menjadi sumber pemenuhan kebutuhan air minum utama di Tambang DMLZ sehingga seluruh personil Tambang DMLZ akan seterusnya beralih dari konsumsi air minum dalam kemasan. (Kiri) Fasilitas baru dengan teknologi mutakhir ini dapat menyuplai air siap minum dengan kualitas yang sangat baik melalui proses yang canggih dengan teknologi terkini.

Jika ditanya tentang rekomendasi kesehatan apa yang paling kita ingat, barangkali kebanyakan dari kita akan menjawab “minumlah delapan gelas per hari”. Hal ini cukup masuk akal mengingat tubuh kita memerlukan air untuk berfungsi dengan baik. Kurangnya asupan air akan mengakibatkan tubuh kita tidak dapat berfungsi dengan optimal dan dapat mengakibatkan gangguan-gangguan kesehatan yang tidak diinginkan.

PT Freeport Indonesia memahami akan pentingnya elemen ini bagi kelangsungan kehidupan karyawannya di Jobsite. Selama ini, khususnya di area operasi, untuk memenuhi kebutuhan air minum karyawan di tempat kerja, Perusahaan menyediakan air minum dalam kemasan yang didatangkan dari luar Jobsite. Sebelumnya cara ini dinilai efektif dan efisien untuk pemenuhan kebutuhan air minum di area operasi mengingat air tanah yang tersedia belum layak minum.

Memantapkan kesiapan infrastruktur tambang masa depan, pada Rabu 13 Juli, PTFI melalui manajemen tambang bawah tanahnya meresmikan fasilitas pengolahan air minum di Tambang DMLZ, tepatnya di Deep Mill Level Zone – Lower Fixed Facility (DMLZ-LFF). Fasilitas baru ini kini menjadi sumber pemenuhan kebutuhan air minum utama di Tambang DMLZ sehingga seluruh personil Tambang DMLZ akan seterusnya beralih dari konsumsi air minum dalam kemasan.

Fasilitas baru dengan teknologi mutakhir ini dapat menyuplai air siap minum dengan kualitas yang sangat baik melalui proses yang canggih dengan teknologi terkini. Keunggulan dari proses pengolahan air di fasilitas baru ini adalah penggunaan metode reverse osmosis yakni metode pemurnian air yang dapat menghilangkan semua kandungan kimia berbahaya yang terkandung dalam air tanah. Keunggulan tersebut memampukan fasilitas pengolahan air ini menghasilkan air siap minum yang sangat aman untuk langsung dikonsumsi.

Dibandingkan dengan fasilitas pengolahan air lain yang tersebar di seantero Jobsite, fasilitas pengolahan air di Tambang DMLZ ini adalah yang terbaik, baik dari sisi teknologi dan kualitas air yang dihasilkan.

Fasilitas pengolahan air yang baru ini diharapkan dapat mengurangi dan bahkan mengeliminasi konsumsi air minum dalam kemasan seperti yang selama ini dilakukan. Selain lebih ramah lingkungan, konsumsi air dari fasilitas pengolahan air minum ini juga jauh lebih sehat dan ekonomis. Untuk mendukung hal tersebut, manajemen tambang DMLZ juga membagikan botol air minum isi ulang kepada seluruh personil di tambang DMLZ.

Seluruh personil tambang DMLZ diharapkan dapat menikmati dan bersama-sama menjaga fasilitas baru ini agar dapat terus menyediakan air siap minum yang berkualitas dan sehat. (Sularso)

Back to List

Berita Selanjutnya

news thumb 3
17 May 2017

Ribuan karyawan di Ridge Camp akan menjadi yang pertama menikmati inve...

07 July 2017

Upaya-upaya pengembangan SDM dengan memanfaatkan pesatnya perkembangan...