Investor Sambut Positif Obligasi Freeport Indonesia Senilai USD3 Miliar

22 April 2022

Freeport Mcmoran Inc. menyatakan investor menyambut positif terhadap obligasi global yang ditawarkan oleh PT Freeport Indonesia yang senilai USD3 miliar. Berdasarkan Singapore Exchange, Freeport telah mencatatkan obligasi global tersebut pada 18 April 2022. "Richard Adkerson (Chairman & CEO Freeport McMoran) menyebut respons investor sangat positif dan mencerminkan kekuatan bisnis yang mendasari PTFI," kata President Freeport McMoran Kathleen Quirk dalam paparan kuartal I-2022, dikutip Jumat, 22 April 2022.

Ia menjelaskan aksi korporasi tersebut dilakukan untuk pendanaan jangka panjang yaitu untuk pembangunan proyek smelter di Indonesia. Freeport Indonesia telah menerbitkan surat utang itu dengan tiga seri tenor berbeda yaitu 5 tahun, 10 tahun, dan 30 tahun. "Durasi rata-rata sekitar 14 tahun dan biaya rata-rata 5,4 persen," sebutnya.

Kathleen juga menambahkan aksi korporasi ini diharapkan dapat diimbangi dengan penghapusan bea ekspor secara bertahap sehingga tidak memberikan dampak terhadap pembangunan smelter. "Biaya pembiayaan ini sebagian besar diimbangi dengan penghapusan bea keluar lima persen. Jadi dampak ekonomi dari smelter tidak," pungkasnya. Freeport Indonesia akan membangun fasilitas pengolahan dan pemurnian (smelter) tembaga berkapasitas 1,7 juta ton per tahun di Kawasan Java Integrated Industrial Estate (JIIPE), Gresik, Jawa Timur. Proyek ini ditargetkan selesai pada 2024.

 

http://www.medcom.id/ekonomi/keuangan/0kpvBpnN-investor-sambut-positif-obligasi-freeport-indonesia-senilai-usd3-miliar

Back to List

Berita Selanjutnya

news thumb 2
05 May 2017

Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Komoro (LPMAK), sebuah lem...

20 July 2017

PT Freeport Indonesia menggandeng pemerintah daerah setempat membuat k...