PT Freeport Indonesia sebagai kontraktor Pemerintah Indonesia di bidang pertambangan tidak memiliki otoritas untuk memberikan akses jalan (izin masuk) melalui wilayah operasi perusahaan ke gletser Carstensz/Meren atau ke Puncak Jaya (Gunung Carstensz).
Rute pendakian ke kawasan Carstensz yang telah disetujui pemerintah adalah melalui jalan setapak di daerah Illaga. Sejumlah pemberi jasa outfitters menyediakan wisata melalui rute Illaga. PT Freeport Indonesia sama sekali tidak mempunyai hubungan apapun dengan organisasi-organisasi tersebut. Kami sangat menghargai keinginan besar para pendaki untuk dapat sampai ke puncak Carstensz, namun adalah kebijakan perusahaan untuk senantiasa mengedepankan aspek hukum dan keselamatan kerja, sehingga kami tidak dapat membantu para pendaki gunung melakukan pendakian melalui wilayah kerja PT Freeport Indonesia maupun memberikan bantuan logistik untuk keperluan tersebut.
Kami menghimbau para pencari kerja untuk berhati-hati dan mewaspadai beragam modus penipuan perekrutan yang mengatasnamakan PT Freeport Indonesia. Dalam setiap proses rekrutmen dan penerimaan karyawan, PT Freeport Indonesia maupun konsultan rekruitmennya tidak memungut biaya apapun.
Untuk melihat lowongan, silakan akses melalui link berikut: ptfi e-recruitment
Untuk melihat informasi magang, silakan akses melalui link berikut: Program Magang